Haloo guys apa kabar? Mau tanya nih siapa sih yang ngga kenal sama PKN STAN? Ini adalah salah satu jurusan terfavorit nih di Indonesia, soalnya terbukti lulusan sini tuh udah terjamin top lah. Buat yang mau daftar ini nih ada info buat kalian.
Pengertian PKN STAN
PKN STAN adalah Politeknik Keuangan Negara yang pada awalnya bernama perguruan tinggi kedinasan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN). Kemudian di tahun 2015, perguruan tinggi kedinasan tersebut resmi ganti nama jadi Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN)
Seleksi PKN STAN
Ada tiga tahapan yang harus kalian tau dalam proses seleksi SPMB STAN 2021, yaitu:
Seleksi Administrasi
Seleksi ini dikumpulkan berdasarkan syarat administrasi yang dikumpulin pas pendaftaran. Nilai UTBK, rata-rata rapor, atau nilai ijazah bakal diseleksi di tahap ini. Apabila memenuhi kriteria, peserta akan lolos ke tahap selanjutnya.
Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
Kalo kalian udah lolos seleksi administrasi, maka selanjutnya adalah seleksi Kompetensi Dasar dilaksanakan pakai sistem Computer Assisted Test (CAT) Badan Kepegawaian Negara (BKN). Tes PKN STAN tahap ini meliputi tes karakter pribadi, tes intelegensi umum, serta tes wawasan kebangsaan.
Seleksi Lanjutan I
Nah, kalo kalian lolos administrasi dan SKD maka kalian lanjut ke tahapan Seleksi Lanjutan I terdiri dari tes kesehatan, tes kebugaran, dan tes psikologi. Tes kesehatan ini kalian harus jalanin pemeriksaan tinggi dan berat badan, tekanan darah, virus mata, serta pemeriksaan lainnya. Untuk tes kebugaran, yaitu lari muterin lintasan dan shuttle run, pull up, push up, sit up, dan tes kebugaran lainnya yang ditentuin sama panitia pusat.
Seleksi Lanjutan II
Tahapan ini merupakan tes wawancara, diikutin sama peserta yang lulus Seleksi Lanjutan I. Seleksi Lanjutan II dilaksanakan semi daring, secara langsung dan via video conference.
Syarat Mendaftar PKN STAN
- Persyaratan Lulusan:
- Program Reguler: lulusan (tahun 2020 dan sebelumnya) atau calon lulusan (tahun 2021) semua Sekolah Menengah Atas atau yang sederajat
- Program Afirmasi: calon lulusan tahun 2021 semua Sekolah Menengah Atas atau yang sederajat
- Persyaratan nilai (bukan hasil pembulatan) bagi peserta:
- Lulusan tahun 2020 dan sebelumnya, memiliki rata-rata nilai ujian pada ijazah tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00.
- Calon lulusan tahun 2021, memiliki rata-rata nilai rapor untuk komponen pengetahuan pada 5 (lima) semester (Semester gasal dan genap untuk kelas X dan XI serta semester gasal kelas XII) tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00, dengan ketentuan pada saat pendaftaran ulang, kamu telah dinyatakan lulus dan memiliki rata-rata nilai ujian pada ijazah tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00.
- Usia maksimal pada tanggal 1 September 2021 adalah 21 tahun. Artinya, kamu yang lahir sebelum tanggal 1 September 2000 tidak diperkenankan untuk mendaftar. Usia minimal pada tanggal 1 September 2021 adalah 15 tahun.
- Telah terdaftar UTBK yang diselenggarakan oleh LTMPT tahun 2021.
- Memiliki nilai minimal Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK sebesar 600 untuk peserta program reguler atau 400 untuk peserta program afirmasi.
Itu dia guys sekilas pengertian dan cara seleksi masuk PKN STAN. Jadi kalian udah ada bayangan nih persiapan yang kalian siapin itu apa aja. Semoga kalian yang pingin daftar bisa lolos yaa dan semoga informasi ini bisa menambah wawasan kalian, sekian dulu guys, bye!